Monday, 27 March 2017

[Kunci Jawaban] Fakta yang benar tentang hubungan antara cahaya dan kemampuan mata untuk melihat benda adalah ....

Pertanyaan:
1. Fakta yang benar tentang hubungan antara cahaya dan kemampuan mata untuk melihat benda adalah ....
A. Mata dapat melihat benda karena benda memiliki kemampuan menyerap cahaya yang diterima.
B. Mata dapat melihat benda karena benda memantulkan cahaya yang diterimanya, sehingga cahaya masuk ke mata.
C. Mata dapat melihat benda karena cahaya yang mengenai benda dibiaskan.
D. Mata dapat melihat benda karena syaraf-syaraf mata memiliki kemampuan untuk melihat benda, sehingga kemampuan mata untuk melihat tidak ada hubungannya dengan cahaya.

(Soal No. 1 PG Bab Indera Pengelihatan dan Alat Optik BSE Kurikulum 2013 (Revisi 2016) Semester 2 Kelas 8, Kemendikbud)

Jawaban:
B. Mata dapat melihat benda karena benda memantulkan cahaya yang diterimanya, sehingga cahaya masuk ke mata.

Alasan:
Mata bisa melihat benda-benda di sekitar kita, baik bentuk maupun warna dikarenakan adanya cahaya yang dipantulkan benda yang masuk ke dalam mata melewati lensa mata manuju ke retina. Mata mendeteksi cahaya dan mengubahnya menjadi impuls elektrokimia pada sel saraf. mata bekerja dengan memungkinkan cahaya untuk masuk dan memproyeksikannya pada panel sel peka cahaya, yang dikenal sebagai retina, di belakang mata. Sel kerucut (untuk warna) dan sel batang (untuk kontras cahaya rendah) pada retina mendeteksi dan mengkonversi cahaya menjadi sinyal saraf untuk penglihatan. Sinyal visual tersebut kemudian diteruskan ke otak melalui saraf optik.

Gambar 1. Bagan mata

Jika kalian merasa postingan kami bermanfaat, silakan ikuti kami di:
Fanspage FB: @ROFAEducationCentre
Youtube Chanel: ROFA EDUCATION CENTRE
loading...
loading...

0 komentar: