Tuesday 23 May 2017

[Kunci Jawaban] Dengan menggunakan tanda “=” sama dengan “>” lebih dari atau “<” kurang dari Bandingkan pecahan-pecahan berikut:

Pertanyaan:
Dengan menggunakan tanda
“=” sama dengan
“>” lebih dari
atau “<” kurang dari
Bandingkan pecahan-pecahan berikut:
a. 3/100 ... 5/100
b. 1/10 ... 1/100
c. 2/... 1/4
d. 99/100 ... 100/101
e. 1/5.000 ... 1/5.001

(Soal Latihan Bab Bilangan Mata Pelajaran Matematika BSE Kurikulum 2013 (Revisi 2016) Semester 1 Kelas 7, Kemendikbud)

Jawaban:
Untuk mengerjakan soal di atas kita bisa mengerjakan dengan cara menyamakan penyebut, atau membandingkan nilai dari pembilang dan penyebut. Sehingga:

a. 3/100 < 5/100
Penyebutnya sama, sedangkan pembilangnya lebih besar pecahan di sebelah kanan, sehingga 3/100 < 5/100

b. 1/10 > 1/100
Soal nomor b sangat mudah untuk dikerjakan. 1 dibagi 10 dengan 1 dibagi 100 lebih besar mana? Tentu saja 1 dibagi 10.

c. 2/> 1/4
Untuk mengerjakan soal ini kta harus menyamakan penyebutnya terlebih dahulu dengan cari mencari KPK nya, KPK dari 5 dan 4 adalah 20, sehingga:
2/5 ... 1/4
8/20 ... 5/20
Setelah menyamakan penyebut kita tinggal melihat pembilang mana yang terbesar.

d. 99/100 < 100/101
Soal di atas memang cukup membingungkan. Beberapa ada yang menganggap nilai pecahan kiri dan kanan sama saja. Padahal kalau kita coba mengerjakan dengan cara menyamakan penyebutnya maka akan tampak perbedaannya.
99/100 ... 100/101
9.999/101.000 ... 10.000/101.000

e. 1/5.000 > 1/5.001
Soal nomor e sangat mudah untuk dikerjakan. 1 dibagi 5.000 dengan 1 dibagi 5.001 lebih besar mana? Tentu saja 1 dibagi 5.000.

Gambar 1. Salah satu cara yang dapat digunakan untuk menyamakan penyebut.

Jika kalian merasa postingan kami bermanfaat, silakan ikuti kami di:
loading...
loading...

0 komentar: