Saturday, 20 May 2017

[Kunci Jawaban] Pak Agum memiliki usaha penjualan ayam potong di pasar. Pada bulan pertama ia mendapat untung 4 juta. Bulan kedua, Pak Agum mengalami kerugian sebesar 6 juta.

Pertanyaan:
Pak Agum memiliki usaha penjualan ayam potong di pasar. Pada bulan pertama ia mendapat untung 4 juta. Bulan kedua, Pak Agum mengalami kerugian sebesar 6 juta. Pada bulan ketiga dan keempat, hasil penjualan Pak Agum mengalami kerugian sebesar 2 juta dan 3 juta.

a. Apakah Pak Agum mengalami untung atau rugi dari hasil penjualan pada bulan pertama dan kedua?
b. Hitunglah total kerugian Pak Agum untuk bulan ketiga dan keempat?

(Soal Latihan Bab Bilangan Mata Pelajaran Matematika BSE Kurikulum 2013 (Revisi 2016) Semester 1 Kelas 7, Kemendikbud)

Jawaban:
a. Hasil penjualan bulan pertama dan kedua
Hasil penjualan = hasil bulan pertama + hasil bulan kedua

Hasil penjualan = 4 + (-6) = 4 - 6 =  -2
Hasil bulan pertama dan kedua Pak Agum mengalami kerugian sebesar 2 juta.

b. Total kerugian Pak Agum di bulan ketiga dan keempat
Kerugian = -2 + (-3) = -2 - 3 = -5
Jadi total kerugian di bulan ketiga dan keempat adalah 5 juta.

Jika kalian merasa postingan kami bermanfaat, silakan ikuti kami di:
Fanspage FB: @ROFAEducationCentre
Youtube Chanel: ROFA EDUCATION CENTRE
Website: www.rofaeducationcentre.com
loading...
loading...

0 komentar: