Thursday 13 April 2017

[Kunci Jawaban] Bentuk aplikasi teknologi yang memberikan kemudahan bagi manusia dalam memenuhi kebutuhannya namun tetap menjaga kelestarian lingkungan

Pertanyaan:
4. Bentuk aplikasi teknologi yang memberikan kemudahan bagi manusia dalam memenuhi kebutuhannya namun tetap menjaga kelestarian lingkungan baik sekarang maupun yang akan datang merupakan pengertian dari....
A. Bioteknologi
B. Bioremediasi
C. Teknologi modern
D. Teknologi ramah lingkungan

(Soal No. 4 PG Bab Teknologi Ramah Lingkungan BSE Kurikulum 2013 (Revisi 2016) Semester 2 Kelas 9, Kemendikbud)

Jawaban:
D. Teknologi ramah lingkungan

Alasan:
Bioteknologi adalah cabang ilmu yang mempelajari pemanfaatan makhluk hidup (bakteri, fungi, virus, dan lain-lain) maupun produk dari makhluk hidup (enzim, alkohol) dalam proses produksi untuk menghasilkan barang dan jasa.

Bioremediasi adalah penggunaan mikroorganisme untuk mengurangi polutan di lingkungan.

Teknologi modern adalah keseluruhan sarana untuk menyediakan barang-barang yang diperlukan bagi kelangsungan dan kenyamanan hidup manusia yang terbaru dan termuktakhir.

Teknologi ramah lingkungan adalah bentuk aplikasi teknologi yang memberikan kemudahan bagi manusia dalam memenuhi kebutuhannya namun tetap menjaga kelestarian lingkungan baik sekarang maupun yang akan datang.

Gambar 1. Teknologi ramah lingkungan.

Jika kalian merasa postingan kami bermanfaat, silakan ikuti kami di:
Fanspage FB: @ROFAEducationCentre
Youtube Chanel: ROFA EDUCATION CENTRE
loading...
loading...

0 komentar: